Penulis:
Ni Luh Wiwik Sri Rahayu Ginantra, Ni Wayan Wardani, I Gusti Ayu Agung Mas Aristamy, I Wayan Dharma Suryawan, Dewa Putu Yudhi Ardiana, I Gede Iwan Sudipa, Ayu Manik Dirgayusari, Gede Surya Mahendra, Ni Kadek Ariasih, Wayan Gede Suka Parwita
xiv; 156 hlm; 16 x 23 cm
ISBN: 978-623-6761-31-1
Cetakan 1, Oktober 2020
Harga: Rp 84,000
SOFTCOPY
Sistem manajemen basis data telah bertransformasi dari sebelumnya hanya sebagai sistem penyimpanan data menjadi sistem yang memiliki kemampuan penyimpanan spesifik untuk permasalahan tertentu. Basis data telah digunakan secara luas baik pada aplikasi desktop, aplikasi berbasis website, bahkan aplikasi mobile. Ilmu yang mempelajari basis data telah menjadi ilmu dasar yang fundamental dalam pengembangan teknologi informasi.
Salah satu sistem basis data yang secara luas dimanfaatkan adalah basis data relasional. Basis data relasional banyak diterapkan dan digunakan dalam merancang sebuah perangkat lunak. Dengan pemahaman tentang data, informasi, atribut dan membangun relasi antar atribut serta perancangan basis data yang baik maka diharapkan dapat menghasilkan perangkat lunak yang baik sehingga dapat mempermudah proses penyimpanan data serta pencarian data yang diperlukan oleh penggunanya.
Pemodelan rancangan basis data relasional berbasis diagram telah lama diperkenalkan dan dikembangkan secara luas. Pengembangan pemodelan ini mengakibatkan ada beragam pemodelan yang diperkenalkan, akan tetapi secara konsepsi, model-model yang ada memiliki tujuan yang sama dan aturan yang hampir sama.
Tersedianya beragam model rancangan basis relasional data juga mengakibatkan adanya perbedaan dukungan model pada aplikasi perancangan basis data. Bahkan ada juga aplikasi yang mengembangkan model spesifik yang hanya tersedia pada aplikasi tersebut. Pemahaman tentang model diagram sangat diperlukan agar aplikasi dapat digunakan secara optimal. Sehingga perlu pemahaman yang mendalam tentang konsep dasar basis data berbasis pendekatan ER.